KEPALA DINAS TANAMAN PANGAN DAN HORTIKULTURA AKAN UPAYAKAN PEMENUHAN BENIH PADI UNGGUL DARI PENANGKAR LOKAL
- Admin DTPH
- 21 March 2022
- 494 Views
Kebutuhan benih untuk pengembangan padi di Kabupaten Paser mestinya dipenuhi dari penangkar lokal, karena benih yang dihasilkan sudah beradaptasi dengan cukup baik dengan lingkungan kita baik lahan maupun iklim sehingga dapat meningkatkan produktivitas padi, hal ini disampaikan Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Dr. Erwan Wahyudi, MSi pada saat melakukan monitoring kelompok penangkaran benih padi di Desa Suliliran Kecamatan Pasir Belengkong (Selasa, 8 Maret 2022).
Untuk itu kadis meminta petugas agar lebih optimal melakukan pembinaan kepada penangkar benih dan akan mengupayakan pemenuhan sarana dan prasarana perbenihan sehingga semua penangkar memiliki sarana untuk mengembangkan benih.
Monitoring penangkar benih Utama Desa suliliran Kecamatan Pasir belengkong untuk meninjau kegiatan perbenihan yang telah dilaksanakan pada Tahun 2021 terdiri dari pembangunan gudang benih, lantai jemur, pengadaan sarana perbenihan benih label putih, pupuk dan pestisida, mesin jahit, timbangan, kemasan benih, power thresser, genset dan seed cleaner.
Pada saat dialog Ketua kelompok penangkar benih Utama Suyono menyampaikan bahwa kelompok binaannya aktif melakukan penangkaran benih padi dan telah ikut mensuplai kebutuhan benih di Kabupaten Paser bahkan produktivitas padinya mencapai 6 ton per hektar, namun hand traktor yang dimiliki sudah rusak dan perlu penambahan hand traktor baik untuk menggarap lahan untuk penangkaran benih maupun untuk konsumsi.
Terhadap hal ini Kadis TPH menjelaskan agar dibuat usulan melalui musrenbang kecamatan ataupun sumber-sumber pengganggaran lainnya.
Lebih lanjut Kadis menyampaikan Kelompok tani utama ini dapat dijadikan model penangkar benih oleh kelompok penangkar lain di Kabupaten Paser karena produktivitas padi cukup tinggi serta telah dilengkapi prasarana dan sarana perbenihan serta pembinaan yang intensif telah dilakukan petugas sehingga kualitas benih sesuai standar kementan